Peralatan Tambahan

Ada beberapa peralatan tambahan yang sangat diperlukan agar proses pengisian baterai dan pemakaian baterai untuk bisa berlangsung dengan lancer contoh : Alat pengganti Baterai, Pengisian Air Otomatis, Pengukur Tahanan Dalam, Tester Beban.

Alat pengganti Baterai : Pada pemakaian forklift listrik, berat baterai yang dipakai dapat mencapai 1000kg. Agar keselamatan operator dan menjaga kerusakan pada baterai, diperlukan alat pengganti baterai. Alat ini membantu mengeluarkan dan memasukan baterai tersebut ke forklift.
 

 

 

 

 
Pengisian Air Otomatis : Pada baterai timah hitam untuk pemakaian forklift, cairan air aki perlu secara kontinyu di cek dan diisi ulang. Pengisian ini sering terjadi kesalahan pada sisi operator. Dengan adanya alat ini, pengisian air aki akan lebih aman, mudah dan cepat.
 

 

 

 

 

 

 
Pengukur Tahanan Dalam : Untuk mengetahui keadaan baterai, agar tidak menganggu pemakaian, perlu dilakukan pengecekan secara teratur untuk mengetahui status baterai tersebut. Pengukur Tahanan Dalam dapat secara umum dan cepat mengetahui keadaan baterai termasuk konektor dan kabel yang dipakai. Angka yang didapat sangat tergantung dari tipe dan ukuran baterai yang dicek. 
 
Tester Beban: Tester Beban adalah alat pengecekan kapasitas baterai dengan membebani baterai yang bersangkutan. Bila data yang didapat lebih rendah dari yang dibutuhkan, baterai tersebut harus dilakukan servis/diganti dengan yang baterai baru.
Umumnya dilakukan setelah Pengukur Tahanan Dalam menunjukkan ada masalah yang perlu ditest lebih lanjut. Tester Beban ini harus sesuai dengan Baterai yang di test, supaya hasilnya akurat dan dapat dijadikan acuan. Waktu yang diperlukan untuk melakukan test ini cukup lama (sekitar 6-8 jam).
 

 

Air Aki : adalah air yang sangat bersih, dengan kotoran sangat minimum. Air ini diperlukan untuk mengantikan air pada Baterai Timah Hitam yang berkurang. Sebagai acuan:

- tingkat kebersihan untuk kualitas air yang dapat diminum sekitar 500ppm.
- Standar air sangat bersih (menurut WHO) : 300ppm
- Air yang tidak boleh diminum : 1000ppm
- Kualitas Air Aki sebaiknya kurang dari 5ppm. Lebih dari 25ppm tidak boleh digunakan untuk Air Aki.

Teknologi untuk membersihkan air agar cocok untuk Air Aki adalah destilasi dan Reverse Osmosis (RO).

 

 

 

Untuk Pertanyaan lebih lanjut, Hubungi Kami.